Malam Tirakatan Sambut HUT RI ke 74

  • Aug 20, 2019
  • parwotobrother

Klunggen.desa.id (16/8)Momen peringatan HUT Republik Indonesia yang ke 74 tahun 2019 diwarnai berbagai kegiatan sebagai bentuk peringatan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan negara kesatuan republik indonesia. Pada peringatan HUT RI ke 74 tahun 2019 berabagai kegaitan diselenggarakan pemerintah Desa Klunggen antara lain kegaiatan Tirakatan sambut HUT RI yang diselenggarakan di setiap RT se Desa Klunggen yang terdiri dari 19 RT yang tersebar di 5 dusun. Berbagai jenis kegiatan diselenggarakan pada acara ini seperti nonton bareng yang diselenggaran oleh warga Dusun Bulurejo RT.02 RW.08. antisias masyarakat yang sangat tinggi dari berbagai kalangan untuk menyaksikan pemutaran film perjuanagan sebagai bentuk kegiatan untuk mengenang bagaimana para pejuang berjuang demi kemerdekaan bangsa indonesai berbagai pengorbanan baik harta

Pemerintah Desa juiga mengadakan kegiatan tirakatan yang diadakan di Pendopo Kantor Desa Klunggen. Dalam Kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat sekitar dan Pj. Kepala Desa Klunggen serta seluruh Seluruh Perangkat Desa juga ikut berperan serta dalam acara. Pj. Kepala Desa Klunggen, beliau Bapak Sri Suwarno menyampaikan Pesan Beliau Bapak Bupati Wonogiri dalam sambutanya dan mengajak generasi muda untuk melakukan hal hal positif dalam mengisi kemerdekaan.

Kegiatan Tirakatan di Pendopo Balai Desa Klunggen diakhiri dengan doa yang dibacakan oleh Bapak Winoto, dalam doanya berharap agar dengan adanya Kemerdekaan yang telah dicapai bangsa Indonesia bisa menjadikan negri ini menjadi negri yang makmur dan dijauhkan dari berbagai bencana. makan bersama dengan menu nasi tumpeng dan ayam panggang yang dibawa oleh perangkat Desa merupakan penutup untuk acara tirakatan sambut HUR RI ke 74 tahun 2019.(p4r)